CARA MEMBUAT KUE
1. Bola cokelat regal.
foto: Instagram/@orionkitchen
Bahan:
- Biskuit marie regal
- susu kental manis
- mentega
- cokelat batang
Cara membuat:
1. Haluskan biskuit. Lelehkan mentega. Campur dan aduk rata.
2. Tuang susu kental manis. Buat adonan jadi bulat.
3. Lelehkan cokelat batang.
4. Celupkan bola-bola roti ke lelehan cokelat. Taburi topping sesuai selera.
5. Tunggu hingga dingin.
2. Banofee pie.
foto: Instagram/@dapurnyagendhis
Bahan pie:
- 200 gram biskuit
- 160 gram butter lelehkan
- 2 sdm susu kental manis
Bahan caramel:
- 75 gram gula pasir
- 50 ml air
- 37 gram susu kental manis
Topping:
- 2 pisang cavendis
- chocochips
- mete cincang
- whipcream cair (kocok).
Cara membuat:
1. Hancurkan biskuit, blender dengan butter dan skn. Tata di loyang, simpan di kulkas selama 15 menit.
2. Tumis pisang pakai 1 sdm butter. Sisihkan.
3. Buat karamel: Didihkan gula hingga kuning kecokelatan, tuang SKM. Aduk hingga kental.
4. Tuang karamel di atas roti. Tata pisang di atasnya. Semprot dengan whipcream. Taburi dengan choco chips dan mete cincang.
3. Bolu kukus semangka.
foto: Instagram/@cynthia_tj
Bahan:
- 250 gram tepung terigu
- 200 gram gula halus
- 2 butir telur
- 1 sdt mujung SP
- 150 ml sprite
- ceres cokelat
- pewarna merah dan hijau
Cara membuat:
1. Campur tepung, gula halus, telur, SP dan sprite dengan cepat sampai berwarna putih kental seperti ice cream.
2. Ambil 3-4 sendok adonan, yang satu biarkan putih, satu lagi beri pewarna hijau. Masukkan keduanya ke piping bag. Sisanya beri pewarna merah dan taburi ceres cokelat.
3. Kukus adonan merah. Semprot dengan adonan putih, tutup dengan adonan pandan.
5. Kukus selama kurang lebih 15 menit.
4. Kastangel.
foto: Instagram/@hendioktakurniawan
Bahan:
- 300 gram mentega
- 350 gram terigu protein sedang
- 50 gram maizena
- 2 sdm susu bubuk
- 100 gram keju edam parut
- 100 gram keju parmesan parut
Olesan:
- kuning telur (kocok lepas)
Taburan:
- keju cheddar parut
Cara membuat:
1. Campur dan ayak terigu, maizena dan susu bubuk. Sisihkan.
2. Kocok mentega sebentar saja hingga lunak. Masukkan keju edam dan parmesan parut, aduk rata dengan sendok kayu.
3. Masukkan campuran terigu, aduk rata dengan sendok kayu sampai rata dan adonan sudah bisa dibentuk.
4. Gilas tipis adonan lalu cetak sesuai selera. Tata dalam loyang tanpa dioles margarin. Oles dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut.
- Panggang di teflon sampai matang.
5. Brownies kukus.
foto: Instagram/@yourmamafriend
Bahan A:
- 350 gram putih telur
- 150 gram gula pasir
- 10 gram SP/Ovalet
- sejumput garam
Bahan B: (ayak jadi satu)
- 140 gram terigu protein sedang
- 35 gram cokelat bubuk
- 1/2 sdt baking powder
Bahan C:
- 150 milk chocolate compound
- 75 ml SKM
- 100 gram butter
- 50 gram minyak goreng
Cara membuat:
1. Lelehkan chocolate compound dan butter. Campur minyak dan SKM, aduk-aduk dan sisihkan.
2. Siapkan bahan A. Blender sejumput garam, SP, gula. Masukkan bahan B.
3. Masukkan lelehan cokelat.
4. Tuang ke cetakan (jangan terlalu penuh).
5. Kukus pakai api sedang selama 15 menit.
6. Setelah dingin, hiasi dengan DCC dan sprinkle.
6. Kue lumpur.
foto: Instagram/@sellyihda
Bahan:
- 250 gram gula pasir
- 2 telur utuh + 1 kuning telur
- 500 ml santan
- 250 gram terigu serbaguna
- 500 gram kentang kukus, haluskan selagi hangat, sisihkan
- 100 gram blueband, cairkan
- 1/2 sdt vanili
- 2 simpul daun pandan
- kismis (topping)
Cara membuat:
1. Rebus santan dan daun pandan, beri garam, aduk sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
2. Kocok telur dan gula sampai larut, masukkan vanili.
3. Tuang santan sedikit demi sedikit. Masukkan terigu dan kentang sedikit demi sedikit. Aduk rata. Masukkan lelehan blueband.
4. Panaskan cetakan, olesi margarin. Tuang adonan 3/4 penuh, tutup.
5. Masak setengah matang, beri topping kismis, tutup lagi, biarkan matang.
7. Cake oreo.
foto: Instagram/@nurkhafidzah
Bahan:
- 2 bungkus oreo (137 gram)
- 200 ml susu UHT plain
Cara membuat:
1. Olesi loyang menggunakan margarin. Beri alas kertas roti.
2. Panaskan kukusan dengan api kecil.
3. Blender oreo tanpa cream.
4. Blender cream oreo.
5. Campur oreo dan creamnya. Aduk dengan spatula. Tuang susu UHT. Aduk rata. Tuang ke loyang. Kukus sampai matang.
6. Beri topping sesuai selera.
8. Lapis pelangi.
foto: Instagram/@vitha_litta
Bahan:
- tepung tapioka 250 gram
- tepung beras 125 gram
- gula 250 gram
- santan kental 400ml (rebus dan dinginkan)
- garam sejumput
- vanili 1/2 sdt
- pewarna secukupnya
Cara membuat:
1. Campur semua bahan kecuali pewarna. Aduk dengan balon whisk sampai halus.
2. Bagi adonan jadi 7 bagian dengan ukuran sama. Beri pewarna sesuai selera.
3. Panaskan kukusan, olesi margarin dan beri alas plastik. Tuang adonan.
4. Setelah adonan pertama beku, tuang lagi adonan warna berbeda. Lakukan hingga habis.
5. Kukus sampai matang kurang lebih 15 menit.
6. Dinginkan.
9. Kue akar kelapa.
foto: Instagram/@dianfaizin17
Bahan:
- santan secukupnya
- 3 telur ayam
- 250 gram mentega blue band
- 1/2 kg tepung ketan
- 4 siung bawang putih
- 1 kg tepung beras
Cara membuat:
1. Ulek bawang putih sampai halus.
2. Campur dengan semua bahan kecuali santan. Aduk rata.
3. Tuang santan. Aduk lagi.
4. Masukan adonan ke cetakan.
5. Masak dengan api kecil sampai warnanya menguning.
10. Martabak manis.
foto: Instagram/@yukngebaking
Bahan:
- 360 ml campuran air, susu cair, dan santan
- 1 sachet SKM
- 220 gram tepung terigu
- 30 gram tepung kanji
- 60 gram gula pasir
- sejumput garam
- 1/4 sdt baking powder double acting
- 1/2 sdt vanili
- 1/2 sdt fermipan
- 2 butir telur dikocok lepas
- 60 gr margarin dicairkan
- 1/2 sdt soda kue
Cara membuat:
1. Campur rata terigu, kanji, gula, garam, vanilli dan baking powder. Tuangi air sebagian-sebagian sambil diaduk dengan whisk sampai adonan kental dan licin.
2. Masukan SKM dan fermipan, aduk rata. Diamkan 1 jam.
3. Panaskan cetakan martabak dengan api kecil sampai benar-benar panas.
4. Masukan telur kocok ke dalam adonan, aduk rata lalu masukan margarin cair, aduk rata.
5. Terakhir masukan soda kue, aduk rata.
6. Tuang adonan kedalam cetakan yang sudah panas sampai setengah tinggi cetakan. Tekan bagian tengahnya dengan punggung sendok sayur untuk membentuk bagian tepi yang crispy.
7. Biarkan sampai permukaannya berpori. Tutup cetakan. Panggang sampai matang.
8. Angkat kue dari cetakan. Olesi dengan butter atau margarin. Beri topping sesuai selera.
Komentar
Posting Komentar